Batik Kartini: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Wagino Bot (bicara | kontrib)
k penggantian teks otomatis dengan menggunakan mesin AutoWikiBrowser, replaced: beliau → dia
k Robot: Perubahan kosmetika
Baris 1:
'''Batik Kartini'''<ref>http://hoedas.wordpress.com/batik-jepara/</ref> adalah batik yang bermotif sesuai motif batik buatan [[Kartini]]. Duta Batik pertama adalah [[Kartini]] karena dia pernah mengirim batik kepada temanya di [[Belanda]]. batik Kartini sangat mudah di temukan di [[Jepara]] tepatnya di Desa [[Troso, Pecangaan, Jepara|Troso]].
 
== Etimologi ==
Asal usul <ref>http://batikjepara.wordpress.com/2011/08/22/sejarah-batik-jepara/</ref> dinamakan Batik Kartini di karenakan batik di ini menggunakan motif-motif hasil karya [[R.A. Kartini]]. Kain batik ini merupakan batik tulis yang dibuat oleh Raden Adjeng Kartini (1879-1904). Motif kain dipenuhi dengan rangkaian bunga kecil-kecil (buketan) dan kupu-kupu dalam gaya Hindu-Jawa. Raden Adjeng Kartini adalah puteri seorang Bupati Jepara yang dikenal sebagai pejuang emansipasi wanita, khususnya di bidang pendidikan bagi para wanita.
 
== Sejarah ==
Batik di Kabupaten Jepara ada dua yaitu [[Batik Jepara]] ''(Bertema Ukir-ukiran khas motif Jepara)'' dan '''Batik Kartini''' ''(Bertema Batik Hasil Karya Kartini di Jepara)''. Seni batik di Jepara telah ada sejak era [[Kartini]] sesuai isi buku karya ''Rouffoer'' yang sudah diterjemahkan, yakni Kesenian Batik di [[Hindia Belanda]] dan Sejarahnya. Dalam buku itu disebutkan, RA Kartini pernah mengirim cenderamata ke Belanda berupa kain batik khas [[Jepara]] dan [[Tenun Ikat Troso]]. Sudah ada satu abad lebih era batik Jepara hilang dari peredaran. Batik sejak dahulu hingga sekarang masih dikerjakan oleh kalangan ibu-ibu. Maka dari itu tidak salah jika batik ini lebih dekat dengan ''seni ibu''.
 
== Motif Khas Jepara ==
Ada macam-macam motif<ref>http://www.museumnasional.or.id/index.php/koleksi/79-sejarah/74-batik-kartini</ref> khas dari Batik Kartini, yaitu:
* Motif Bunga Kantil
Baris 13:
* Motif Srikaton
 
== Pengembangan ==
Motif batik peninggalan R.A. Kartini itu ada yang berupa bunga kantil, salah satu pohonnya ada di belakang pendapa [[Kabupaten Jepara]]. Motif lain adalah Parang Gondosuli, dan motif Srikaton. Motif terakhir ini bergaya Mataram , namun berbeda dengan yang ada di [[Solo]] dan [[Yogyakarta]] yang lebih masyhur dengan istilah Sri gunung. Kini Suyanti (penggiat Batik Jepara) bersama paguyubannya sudah membikin setidaknya puluhan motif baru.
 
== Lihat Juga ==
* [[Batik Jepara]]
* [[Tenun Ikat Troso]]
 
== Referensi ==
{{reflist}}
 
== Pranala luar ==
* [http://www.museumnasional.or.id/index.php/koleksi/79-sejarah/74-batik-kartini Motif Batik Kartini di Museum Nasional]
 
[[Kategori:Batik]]