Batang Sumpur: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Kenrick95Bot (bicara | kontrib)
k Bot: Penggantian teks otomatis (- jaman + zaman)
Rachmat-bot (bicara | kontrib)
k Robot: Perubahan kosmetika
Baris 1:
{{rapikan}}
== Letak Geografis ==
'''Batang Sumpur''' adalah sungai yang mengalir melalui dua provinsi di pulau [[Sumatera]] yakni, Sumatera Barat dan Riau. Hulu Batang Sumpur berada di Tanang Talu, [[Kabupaten Pasaman Barat]], Provinsi [[Sumatera Barat]], sedangkan muaranya menuju [[Bagan Siapi-api]], Provinsi [[Riau]]. Sebutan Batang Sumpur hanya digunakan di daerah Sumatera Barat, sedangkan setelah melewati perbatasan Provinsi Riau masyarakat menyebutnya Batang Rokan.
 
Baris 7:
Kurang lebih dua kilometer ke utara bendung irigasi Panti-Rao aliran Batang Sumpur melintas dekat lokasi [[Candi Tanjungmedan]], yakni sebuah situs purbakala yang belum banyak diketahui asal-muasalnya. Di daerah ini lebar Batang Sumpur berkisar 10 - 20 meter dengan kedalaman bervariasi antara 1 - 2 meter. Di sini masyarakat masih bisa menyeberangi sungai ini tanpa bantuan perahu dengan memilih tempat-tempat tertentu yang agak dangkal meskipun agak deras. Kedalaman air Batang Sumpur ini semakin bertambah setelah melewati cagar alam Rimba Panti. Di sini aliran airnya semakin tenang dan dalam, sehingga untuk melintas harus menggunakan perahu atau rakit penyeberangan. Setelah melalui kecamatan Rao dan kecamatan Mapat Tunggul, akhirnya Batang Sumpur melintas ke wilayah Provinsi Riau. Perjalanan aliran sungai ini sangat panjang dan berliku-liku sampai akhirnya bermuara di pantai timur Sumatera.
 
Muaranya yang lebar di pantai timur Sumatera diduga telah menarik perhatian kaum pedagang dan pengembara yang melintas di pesisir timur pulau Sumatera dan selat Malaka sejak zaman dulu kala. Para pendatang ini diperkirakan berasal dari daratan Asia yang berusaha mencari daerah tempat tinggal baru sehingga lahirlah kawasan pemukiman di sepanjang aliran sungai ini.
 
== Tradisi Ikan Larangan ==