Gempa bumi dan tsunami Samudra Hindia 2004: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Menolak perubahan teks terakhir (oleh 180.251.61.159) dan mengembalikan revisi 10040182 oleh 36.70.70.7
Ciput (bicara | kontrib)
Baris 63:
Beberapa [[gempa susulan]] dilaporkan terjadi di lepas pantai [[Kepulauan Andaman]], [[Kepulauan Nicobar]], dan kawasan episentrum aslinya beberapa jam dan hari setelah bencana. [[Gempa bumi Sumatera 2005]] berkekuatan 8,7 yang terjadi di lepas pulau [[Nias]] tidak dianggap sebagai gempa susulan meski letaknya dekat dengan episentrum. Gempa tersebut diperkirakan [[transfer tekanan coulomb|terjadi akibat perubahan tekanan]] yang berhubungan dengan gempa 2004.<ref name="USGS_2005">{{cite web|url=http://earthquake.usgs.gov/earthquakes/eqarchives/poster/2005/20050328.php|title=Poster of the Northern Sumatra Earthquake of 28 March 2005 – Magnitude 8.7|last=USGS|date=22 July 2010|accessdate=26 June 2011|archiveurl=http://web.archive.org/web/20110514113830/http://earthquake.usgs.gov/earthquakes/eqarchives/poster/2005/20050328.php|archivedate=14 May 2011 |deadurl=no}}</ref> Gempa 2004 begitu besar sampai-sampai bisa menghasilkan gempa susulannya sendiri (beberapa di antaranya sampai berkekuatan 6,1) dan saat ini merupakan gempa bumi terbesar ke-7 sejak 1900. Gempa susulan lainnya sampai berkekuatan 6,6 terus mengguncang kawasan ini setiap hari selama tiga atau empat bulan.<ref>{{cite news|url=http://news.bbc.co.uk/2/hi/asia-pacific/4430255.stm|title=Sumatra shaken by new earthquake|publisher=BBC News|date=2005-04-10|accessdate=2012-12-24}}</ref> Selain gempa susulan, energi yang dilepaskan oleh gempa pertama masih terasa setelah bencana. Seminggu setelah gempa bumi, getarannya masih bisa diukur dan memberikan data ilmiah yang berharga tentang lapisan dalam Bumi.
 
Gempa bumi Samudra Hindia 2004 terjadi tiga hari setelah gempa berkekuatan 8,1 di wilayah tak berpenghuni [[subantarktik]] di sebelah barat [[Kepulauan Auckland]], Selandia Baru, dan di sebelah utara [[Pulau Macquarie]], [[Australia]]. Ini tidak lazim karena gempa berkekuatan 8 atau lebih rata-rata terjadi sekali setahun.<ref>{{cite web|url=http://earthquake.usgs.gov/learning/faq.php|title=USGS Earthquake Hazards Program: FAQ|publisher=Earthquake.usgs.gov|date=2012-12-10|accessdate=2012-12-24}}</ref> Sejumlah seismolog memperkirakan adanya hubungan antara dua gempa ini. Gempa pertama diduga merupakan katalis gempa Samudra Hindia karena kedua gempa terjadi di sisi [[Lempeng Indo-Australia]] yang berseberangan. Akan tetapi, [[United States Geological Survey|U.S. Geological Survey]] tidak melihat bukti hubungan sebab akibat dalam insiden ini. Kebetulan gempa ini terjadi pas satu tahun (pukul kejadiannya juga sama) setelah gempa bumi berkekuatan 6,6 menewaskan sekitar 30.000 orang dan menghancurkan situs arkeologi Citadel [[Arg-é Bam]] di kota [[Bam]], [[Iran]] pada tanggal 26 Desember [[2003]].<ref name=XmasBox>{{cite web|url=http://www.ecologynews.com/ecologynews102.html|title=Earthquake-Tsunami Event of Christmas/Boxing Day 2004: Frames of Alternative Analysis or Perception|accessdate=22 April 2006}}</ref>
 
Beberapa ilmuwan membenarkan bahwa gempa bumi Desember telah mengaktifkan [[Gunung Leuser]] di Aceh, gunung api yang terletak di rangkaian pegunungan yang sama seperti [[Gunung Talang]]. [[Gempa bumi Sumatera 2005]] membangkitkan aktivitas di [[Danau Toba]], kawah gunung api kuno di Sumatera Utara.<ref>Rinaldo, Aditya. "[http://web.archive.org/web/20060217062133/http://www.hindustantimes.com/news/181_1317370,00050004.htm Thousands flee as Indonesian volcano spews into life]." ''Hindustan Times.'' 12 April 2005.</ref> Para ahli geologi mengatakan bahwa letusan [[Gunung Talang]] bulan April 2005 ada hubungannya dengan gempa bumi Desember 2004.<ref>{{cite web|title=Indonesian Volcanoes Erupt; Thousands Evacuated|url=http://www.theepochtimes.com/news/5-4-13/27829.html|accessdate=22 April 2006|date=13 April 2005|last=Johnston|first=Tim|publisher=VOA News}}</ref><!--Previous reference has gone dead. Staff Writer. "[http://abcnews.go.com/Technology/wireStory?id=661767 Volcano on Indonesia's Sumatra Erupts]." ''[[ABC News]].'' 11 April 2005.-->
Baris 69:
===Energi yang dilepaskan===
[[Berkas:2004-tsunami.jpg|thumb|250px|Tsunami yang melanda Ao Nang, [[Thailand]].]]
Energi yang dilepaskan di permukaan Bumi (''M''<sub>E</sub>, artinya ''potensi kerusakan seismik'') oleh gempa dan tsunami Samudra Hindia 2004 diperkirakan sebesar 1,1×10<sup>17</sup> [[joule]],<ref>{{cite web|url=http://neic.usgs.gov/neis/eq_depot/2004/eq_041226/neic_slav_e.html|title=USGS Energy and Broadband Solution|publisher=National Earthquake Information Center, US Geological Survey|accessdate=12 August 2010}}</ref> atau 26 megaton TNT. Energi ini setara dengan 1.500 [[bom atom]] [[Hiroshima]], tetapi sedikit lebih kecil daripada [[Tsar Bomba]], senjata nuklir terbesar yang pernah diledakkan. Meski begitu, total [[energi|tenaga]] yang dihasilkan (''M''<sub>W</sub>, artinya energi) oleh gempa ini adalah 4,0×10<sup>22</sup> [[joule]] (4,0×10<sup>29</sup> [[erg]]),<ref>{{cite web|url=http://neic.usgs.gov/neis/eq_depot/2004/eq_041226/neic_slav_hrv.html|title=USGS, Harvard Moment Tensor Solution|publisher=National Earthquake Information Center, US Geological Survey|date=26 December 2004|accessdate=12 August 2010}}</ref> sebagian besar di bawah tanah. Jumlah ini 360.000 kali lebih besar daripada ''M''<sub>E</sub>, setara dengan 9.600 gigaton [[ekuivalen TNT]] (550 juta lebih besar daripada Hiroshima) atau 370 tahun pemakaian energi di [[Amerika Serikat]] tahun 2005 (sebesar 1.08×10<sup>20</sup> J).
 
Satu-satunya gempa yang tercatat dengan ''M''<sub>W</sub> lebih besar adalah [[Gempa bumi Valdivia 1960|gempa bumi Chili 1960]] dan [[gempa bumi Alaska 1964|Alaska 1964]] yang masing-masing berkekuatan 2.5×10<sup>23</sup> joule (250 ZJ) dan 7.5×10<sup>22</sup> joule (75 ZJ).<ref>{{cite web|url=http://earthquake.usgs.gov/learning/topics/measure.php|title=USGS:Measuring the size of earthquakes|publisher=Earthquake.usgs.gov|date=27 October 2009|accessdate=12 August 2010|archiveurl=http://web.archive.org/web/20100804061757/http://earthquake.usgs.gov/learning/topics/measure.php|archivedate=4 August 2010 |deadurl=no}}</ref>