Yahoo! GeoCities

(Dialihkan dari GeoCities)

Yahoo! GeoCities (juga dikenal sebagai GeoCities) adalah sebuah layanan hos web, yang saat ini hanya tersedia di Jepang. Layanan ini didirikan pada bulan November 1994[2] oleh David Bohnett dan John Rezner, dan sempat dikenal sebagai Beverly Hills Internet (BHI) untuk jangka waktu yang singkat.[3] Pada tanggal 28 Januari 1999, GeoCities diakuisisi oleh Yahoo!;[4] yang pada saat itu merupakan situs web ketiga yang paling sering dikunjungi di World Wide Web. Dalam bentuk aslinya, pengguna situs diharuskan memilih sebuah "kota" untuk menempatkan halaman web-nya. "Kota-kota" tersebut dinamakan sesuai nama kota dan wilayah sebenarnya di dunia nyata sesuai dengan kontennya—sebagai contoh, situs yang berkaitan dengan komputer akan ditempatkan di "SiliconValley" dan yang berhubungan dengan hiburan akan diletakkan di "Hollywood"—sesuai dengan nama situsnya. Tidak lama setelah diakuisisi oleh Yahoo!, sistem ini diabaikan dalam rangka menggunakan nama anggota Yahoo! di URL.

Yahoo! GeoCities
URLwww.geocities.co.jp
TipeLayanan hos web
Perdagangan ?Ya
Registration (en)Ya
PemilikYahoo!
PembuatDavid Bohnett dan John Rezner
Service entry (en)November 1994; 29 tahun lalu (1994-11)
Service retirement (en)2009
Peringkat AlexaPenurunan 1,179 (November 2016)[1]
KeadaanNonaktif

Lihat juga sunting

Referensi sunting

  1. ^ "Geocities.co.jp Site Info". Alexa Internet. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-02-18. Diakses tanggal 26 November 2016. 
  2. ^ "Yahoo to Buy GeoCities for $3.9 Billion in Stock - latimes". LA Times. 29 Januari 1999. Diakses tanggal 14 Maret 2016. 
  3. ^ McCullough, Brian. "DAVID BOHNETT, FOUNDER OF GEOCITIES" (interview podcast). Internet History Podcast. 11 Mei 2015.
  4. ^ "Yahoo! Inc. - Company Timeline". Wayback Machine. 13 Maret 2008. Archived from the original on 2008-07-13. Diakses tanggal 19 Juli 2016. 

Pranala luar sunting