Festival Film Indonesia 2018

penghargaan ke-38 Festival Film Indonesia

Festival Film Indonesia 2018 adalah perhelatan ajang Festival Film Indonesia yang ke-38. Pada tahun ini, penyelenggaraan FFI 2018 mengambil tema "Mencari Mahakarya: Batasnya Hanya Kualitas".[3] Malam puncak penganugerahan FFI diselenggarakan pada 9 Desember 2018[2] di Teater Besar Taman Ismail Marzuki, Jakarta.[4] Penyelenggaraan FFI tahun ini kembali ke ibu kota setelah ajang Festival Film Indonesia 2017 lalu yang diselenggarakan di Manado, Sulawesi Utara.[5] Nominasi FFI 2018 telah diumumkan sebulan sebelum penyelenggaraan, pada 9 November 2018.[6] Acara penganugerahan FFI 2018 disiarkan secara langsung oleh Metro TV.[2]

Festival Film Indonesia 2018
Tanggal9 Desember 2018 (2018-12-09)
LokasiTeater Besar Taman Ismail Marzuki, Jakarta
NegaraIndonesia
Pembawa acara
Pembawa pra-acara
Ikhtisar
Penghargaan terbanyakMarlina si Pembunuh dalam Empat Babak (10)
Nominasi terbanyakMarlina si Pembunuh dalam Empat Babak (14)[1]
Film Cerita Panjang TerbaikMarlina si Pembunuh dalam Empat Babak
Sutradara TerbaikMouly Surya (Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak)
Pemeran Utama Pria TerbaikGading Marten (Love for Sale)
Pemeran Utama Perempuan TerbaikMarsha Timothy (Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak)
Penghargaan seumur hidupWidyawati
Siaran televisi/radio
SaluranMetro TV[2]
Waktu tayang150 menit
2017
Festival Film Indonesia
2019

Festival Film Indonesia tahun ini tidak hanya memberikan penghargaan kepada para insan perfilman Tanah Air namun juga mengapresiasi para kritikus film.[7] Selain itu, tahun ini semua piala dilapisi emas, berbeda dengan tahun sebelumnya di mana piala berlapis emas hanya diperuntukkan bagi piala utama saja.[8]

Pemenang dan nominasi sunting

Nominasi FFI 2018 diumumkan pada 9 November 2018, bertempat di La Moda Cafe, Plaza Indonesia, Jakarta.[9] Film-film yang layak nominasi adalah film-film Indonesia yang tayang pada 1 Oktober 2017 hingga 30 September 2018 di bioskop berbayar dan mendapat Surat Tanda Lulus Sensor dalam kurun waktu 1 Oktober 2017 hingga 30 September 2019.[10] Sementara film pendek maksimal durasi 50 menit. Tahap penjurian akan berlangsung dari 2 – 25 Oktober 2018 dan dilakukan oleh asosiasi profesi dan komunitas.[11] Seluruh proses penjurian dilakukan di bawah pengawasan konsultan publik independen, Deloitte Consulting.[12]

Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak memimpin jauh dengan total perolehan 14 nominasi,[1] diikuti oleh Aruna dan Lidahnya dengan 9 nominasi, serta Sekala Niskala dan Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 masing-masing dengan 8 nominasi. Untuk pertama kalinya sejak perhelatan Festival Film Indonesia 1988, kategori Film Terbaik memiliki kurang dari 5 nominasi.

Penghargaan sunting

Pemenang ditulis pertama, disorot dalam huruf tebal, dan ditunjukkan dengan belati ganda (‡)

  • Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak – Mouly Surya dan Rama Adi
    • Love For Sale – Andi Bachtiar Yusuf dan M. Irfan Ramli
    • Kulari ke PantaiGina S. Noer, Mira Lesmana, Riri Riza, dan Arie Kriting
    • Sekala Niskala – Kamila Andini
    • Koki-koki Cilik – Vera Varidia
  • Aruna dan Lidahnya – Titien Wattimena, adaptasi novel Aruna dan Lidahnya karya Laksmi Pamuntjak
  • Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak – Zeke Khaseli dan Yudhi Arfani
    • Kafir: Bersekutu dengan Setan – Aghi Narottama, Bemby Gusti, dan Tony Setiaji
    • Kulari ke PantaiAksan Sjuman
    • Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 – Aria Prayogi
    • Aruna dan Lidahnya – Ken Jenie dan Mar Galo
  • "Kulari ke Pantai" dari Kulari ke Pantai – Rayi Putra, Astono Andoko, dan Anindyo Baskoro
    • "Teman tapi Menikah" dari Teman Tapi Menikah – Ade Avery, Jessilardus Mates, dan Ayudia Bing Slamet
    • "Juara" dari Naura & Genk Juara – Mhala Numata dan Tantra Numata
    • "Rindu Sendiri" dari Dilan 1990 – Tarapti Ikhtiar Rinrin dam Muhammad Abbidzar Nur Fauzan
  • Marlina Si Pembunuh Dalam Empat BabakKhikmawan Santosa dan Yusuf A. Pattawari
    • Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 – Aria Prayogi dan M. Ichsan Rachmaditta
    • Sultan Agung: Tahta, Perjuangan, Cinta – Satrio Budiono dan Krisna Purna
    • Sekala Niskala – Trisno, Hadrianus Eko dan Yasuhiro Morinaga
  • Ni Kadek Thaly Titi Kasih – Sekala Niskala
    • Alifa Lubis – Koki-koki Cilik
    • Bima Azriel – Petualangan Menangkap Petir
    • Fatih Unru – Petualangan Menangkap Petir
    • Ida Bagus Putu Radithya Mahijasena – Sekala Niskala
    • Lil’li Latisha – Kulari ke Pantai
    • Maisha Kanna – Kulari ke Pantai
  • Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak – Frans XR Paat
    • Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 – Adrianto Sinaga
    • Sultan Agung: Tahta, Perjuangan, Cinta – Allan Sebastian dan Edy Wibowo
    • Wage – Frans XR Paat
    • Kafir: Bersekutu dengan Setan – Frans XR Paat
  • Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 – Jerry Octavianus
    • Sultan Agung: Tahta, Perjuangan, Cinta – Darto Unge
    • Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak – Didin Syamsudin
    • Sebelum Iblis Menjemput – Novie Ariyanti
    • Wage – Retno Astuti
  • Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 – Adrianto Sinaga, Nadia Adharina
    • Wage – Bambang Sugiarto
    • Chrisye – Gemailla Gea Geriantiana
    • Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak – Meutia Pudjowarsito
  • Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak – Kelvin Nugroho
    • Hujan Bulan Juni – Cesa David Luckmansyah
    • Sekala Niskala – Dinda Amanda dan Dwi Agus Purwanto
    • Sebelum Iblis Menjemput – Teguh Raharjo
    • Aruna dan Lidahnya – W. Ichwandiardono
  • Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 – Keliek Wicaksono
    • Kafir: Bersekutu dengan Setan – Canary Project
    • Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak – Danny S. Kim dan Teguh Raharjo
    • 22 Menit – Geppetto Animation
    • Sultan Agung: Tahta, Perjuangan, Cinta – x. Jo, Hery Kuntoro

Pencapaian seumur hidup sunting

Film multi-nominasi dan multi-penghargaan sunting

Presenter dan pengisi acara sunting

Berikut adalah daftar presenter, pembaca nominasi serta pengisi pertunjukan musik.

Presenter sunting

Nama Peran
Asyari, RoryRory Asyari
Koesnaedi, MaudyMaudy Koesnaedi
Pembawa acara
Parwez Servia, ChandChand Parwez Servia Presenter kategori Film Terbaik
Riza, RiriRiri Riza
Lesmana, MiraMira Lesmana
Presenter kategori Penyutradaraan Terbaik
Zalianty, MarcellaMarcella Zalianty Presenter kategori Pemeran Utama Wanita Terbaik
Rahadian, RezaReza Rahadian Presenter kategori Pemeran Utama Pria Terbaik
Timothy, MarshaMarsha Timothy Presenter kategori Pemeran Pendukung Wanita Terbaik
Aryasatya, AbimanaAbimana Aryasatya Presenter kategori Pemeran Pendukung Pria Terbaik
Sardi, LukmanLukman Sardi Presenter Lifetime Achievement
C. Noer, JajangJajang C. Noer Presenter In Memoriam
Soerjosoemarno, MariniMarini Soerjosoemarno
Saras, AimeeAimee Saras
Presenter kategori Penata Suara, Pencipta Lagu Tema dan Penata Musik Terbaik
Adhiswara, DennisDennis Adhiswara Presenter kategori Pengarah Artistik dan Penyunting Gambar Terbaik
Lolang, RoyRoy Lolang Presenter kategori Pengarah Sinematografi Terbaik
G. Bastian, VinoVino G. Bastian Presenter kategori Penulis Skenario Asli Terbaik
Zubir, NirinaNirina Zubir Presenter kategori Penulis Skenario Adaptasi Terbaik
Tandiono, KellyKelly Tandiono Presenter kategori Penata Efek Visual Terbaik
Irham, AriAri Irham
Halderman, CaitlinCaitlin Halderman
Presenter kategori Penata Rias dan Penata Busana Terbaik
Prakasa, ErnestErnest Prakasa
Anastasia, MeiraMeira Anastasia
Presenter kategori Film Dokumenter Panjang dan Pendek Terbaik
Guritno, WulanWulan Guritno Presenter kategori Film Animasi dan Film Pendek Terbaik
Ertanto, RobbyRobby Ertanto
M. Adhiyat
Presenter kategori Pemeran Anak Terbaik

Pengisi acara sunting

Nama Peran Pertunjukan
Jakarta City Philharmonic Orkestra Orkestra
Sugandi, DiraDira Sugandi Penyanyi "Huma di atas Bukit", "Tjitra"
Sardi, LukmanLukman Sardi Monolog Monolog "Film Bagus Citra Indonesia"
Laksmi, AyuAyu Laksmi Penyanyi "Duh Atma" dari Sekala Niskala
Panendra, DeaDea Panendra Penyanyi "Lazuardi" dari Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak
Bayu, ArioArio Bayu
Wirasti, AdiniaAdinia Wirasti
Penari Gendhing Gadhung Mlati dari Sultan Agung: Tahta, Perjuangan dan Cinta
Barry Likumahuwa Swing Crew Penyanyi "Sarinande", "Dayung Sampan", "Goro-Gorone", "Rayuan Pulau Kelapa"
Tahalea, MonitaMonita Tahalea Penyanyi "Antara Kita" dari Aruna dan Lidahnya

In Memoriam sunting

Segmen In Memoriam tahun ini dibawakan oleh Jajang C. Noer. Segmen ini mengenang para tokoh industri perfilman yang meninggal dunia pada tahun 2017–2018.

Mereka yang berpulang rentang November 2017–November 2018:

Lihat pula sunting

Referensi sunting

  1. ^ a b Firmansyah, Wahyu (10 November 2018). Anita K Wardhani, ed. "Film Marlina si Pembunuh Dalam Empat Babak Tercatat sebagai Peraih Nominasi Terbanyak di FFI 2018". Tribunnews.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-28. Diakses tanggal 10 November 2018. 
  2. ^ a b c Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama festivalfilmid
  3. ^ "FFI 2018 Kembali Diadakan di Jakarta". CNN Indonesia. 2 Oktober 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-04-13. Diakses tanggal 3 Oktober 2018. 
  4. ^ Wirastama, Purba (2 November 2018). "Malam Anugerah Piala Citra 2018 akan Digelar di Jakarta". Metrotvnews.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-11-27. Diakses tanggal 10 November 2018. 
  5. ^ Pangerang, Andi Muttya Keteng (1 Oktober 2018). Irfan Maullana, ed. "Penyelenggaraan Festival Film Indonesia 2018 Akan "Pulang" ke Jakarta". Kompas.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-30. Diakses tanggal 3 Oktober 2018. 
  6. ^ Munady (11 November 2018). "Pengumuman Nominasi Piala Citra : FFI 2018". Citraselebriti.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-08-08. Diakses tanggal 13 November 2018. 
  7. ^ Pangerang, Andi Muttya Keteng (2 Oktober 2018). Kistyarini, ed. "FFI 2018 Akan Berikan Apresiasi bagi Para Kritikus Film". Kompas.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-06-01. Diakses tanggal 3 Oktober 2018. 
  8. ^ Syaukani, Abdul Rahman (2 Oktober 2018). "FFI 2018: Semua Piala Citra Dilapisi Emas". Tabloid Bintang. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-10-06. Diakses tanggal 3 Oktober 2018. 
  9. ^ Setiawan, Tri Susanto (9 November 2018). Irfan Maullana, ed. "Simak Daftar Lengkap Nominasi FFI 2018". Kompas.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-02-04. Diakses tanggal 10 November 2018. 
  10. ^ "Ternyata Begini Skema Penilaian Piala Citra FFI 2018". Viva.co.id. 2 Oktober 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-28. Diakses tanggal 3 Oktober 2018. 
  11. ^ Novianti Setuningsih, ed. (2 Oktober 2018). "Proses Penjurian FFI 2018 Dijamin Tanpa Intervensi". Jawa Pos. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-08-12. Diakses tanggal 3 Oktober 2018. 
  12. ^ Wahyudi, Tri (2 Oktober 2018). "Festival Film Indonesia 2018 Siap Digelar Pada Desember". Book My Show. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-08-11. Diakses tanggal 3 Oktober 2018. 

Pranala luar sunting