Data (Star Trek)
Data adalah karakter fiksi dari dunia Star Trek yang pertama muncul di film seri Star Trek: The Next Generation dan kemudian juga di beberapa versi layar lebar. Data adalah seorang android, yaitu robot yang dibentuk menyerupai manusia. Ia menyandang jabatan chief operations officer dan menduduki nomor dua dalam rangkaian suksesi di pesawat antariksa Enterprise-D dan Enterprise-E. Karakter ini diperankan oleh aktor Brent Spiner.
Karena ia memiliki otak komputer, Data berpikir dengan cara yang lain daripada manusia. Ia dapat menampung jauh lebih banyak informasi dan melakukan perhitungan jauh lebih cepat. Walaupun demikian ia memiliki keinginan untuk menjadi seperti manusia, terutama untuk merasakan emosi. Pergumulannya ini adalah bagian erat dari perkembangan karakternya dan membuatnya jadi salah satu tokoh paling populer dalam film seri ini. Ia memelihara seekor kucing bernama Spot.
Pranala luar
sunting- Data di Startrek.com Diarsipkan 2010-07-10 di Wayback Machine.
- (Inggris) Artikel Data di Memory Alpha, sebuah wiki Star Trek