Brit Awards

penghargaan musik pop Inggris

Penghargaan BRIT (Bahasa Inggris): BRIT Awards, adalah sebuah penghargaan musik tahunan di Inggris yang di prakarsai oleh British Phonographic Industry, Penghargaan ini pertama kali dilaksanakan pada tahun 1977 yang bertepatan dengan Peringatan Tahun Perak Ratu Elizabeth II naik Takhta.[1] Penghargaan ini sempat beberapa kali berganti nama mulai dari BPI Awards yang merupakan kepanjangan dari British Phonograpic Industry dan kemudian berganti menjadi Britannia Awards, sampai pada akhirnya BRIT Awards seperti yang kita kenal saat ini, yang mana BRIT merupakan akronim dari (British Record Industry Trust),[2] Pada awalnya penghargaan ini dilaksanakan setiap 5 tahun sekali namun setelah beberapa kali penyelenggaraan akhirnya dilaksanakan setiap tahun, yang kemudian berkembang menjadi agenda terpenting bagi para musisi di Inggris Raya dan Irlandia Utara. Penghargaan ini pun menjadi acuan utama untuk menilai pencapaian dan kinerja para musisi di Britania Raya setelah Penghargaan Musik BBC ditangguhkan, dan MasterCard telah menjadi sponsor tetap dari tahun 2005.[3]

The BRIT Awards
Penghargaan terkini: BRIT Awards 2024
Pintu masuk ke Earls Court pada malam penganugerhaan BRIT Awards 2008
DeskripsiKeunggulan dalam musik
NegaraBritania Raya
Dipersembahkan olehBritish Phonographic Industry (BPI)
Diberikan perdana18 Oktober 1977; 47 tahun lalu (1977-10-18) (as The BRITish Record Industry BRITannia Awards)
Situs webSitus web resmi
Siaran televisi/radio
Saluran

BRIT Awards diselenggarakan sebagai pengakuan terhadap musisi Inggris Raya baik dalam kepopuleran pendapatan dan kualitas artistik. Penentuan musisi, album musik dan lagu yang masuk dalam nominasi disusun oleh Official Charts Company yang kemudian diserahkan kepada dewan juri yang terdiri dari anggota industri musik dan rekaman Inggris serta jurnalis hiburan independen, adapun penyanyi pria dengan penghargaan terbanyak saat ini adalah Robbie Williams dengan 14 trofi, kemudian penyanyi wanita di tempati oleh Adele dengan 12 trofi, dan selanjutnya posisi grup band diisi oleh Coldplay dengan 9 trofi.[4]

ditayangkan langsung sampai 1989, ketika Samantha Fox dan Mick Fleetwood sebagai pembawa acara membuat banyak kesalahan yang memalukan sehingga tahun berikutnya acara ini direkam dan ditayangkan sehari setelahnya. Hal ini terbukti sebagai hal yang menguntungkan ketika pada saat Michael Jackson menyanyi di panggung pada 1996, Jarvis Cocker dari band Pulp tiba-tiba naik ke atas panggung dan memprotes Jackson. Beberapa politikus Inggris juga telah diteriaki dan (John Prescott) disiram air pada tahun 1998 oleh vokalis Chumbawamba Danbert Nobacon.

Sejak 2007, acara ini akan ditayangkan langsung kembali di televisi, yaitu pada 14 Februari 2007 di stasiun ITV1. Tiga penghargaan tidak akan diberikan mulai 2007, Best British Rock Act, Best British Urban Act, dan Best Pop Act.

Selain itu juga ada penghargaan yang sama untuk musik klasik, dinamai Classical Brit Awards, diadakan setiap bulan Mei.

Pemenang tersukses

sunting

Musisi dengan jumlah pemenang nominasi/kategori terbanyak, sampai dengan tahun 2025.[5]

Nama Jumlah
Robbie Williams 13
Adele 12
Coldplay 9
Take that 8
One Direction 7

Nominasi dan kategori

sunting

Penghargaan saat ini

sunting
  • British Album of The Year
  • British Artist of The Year
  • British Song of The Year
  • British Producer of The Year
  • British Group
  • British Pop Act
  • British Dance Act
  • British R&B Act
  • British Rock/alternatif Act
  • British Hip-hop/Grime/Rap Act
  • Best New Artist
  • Songwriter of the Year
  • Rising Star Award
  • International Artist
  • International Song

Penghargaan lainnya

sunting
  • British Artist Video of the Year (1985-2019)
  • British Male Solo Artist (1977,1982-2021)
  • British Female Solo Artist (1977, 1982-2021)
  • British Live Act (2005-2009, 2013)
  • Classical Recording (1982-1993)
  • Classical Soloist Album (1997-1998)
  • Orchestral Album (1997)
  • International Breakthrough Act (1988-2012)
  • Soundtrack/Cast Recording (1989-2001)

Referensi

sunting
  1. ^ "The Brit Awards:a potted history". the Telegraph (dalam bahasa bahasa inggris). Pemeliharaan CS1: Bahasa yang tidak diketahui (link)
  2. ^ "BITESIZE". BBC.co.uk (dalam bahasa bahasa inggris). Pemeliharaan CS1: Bahasa yang tidak diketahui (link)
  3. ^ "the Brit Awards with MasterCard". priceless.com (dalam bahasa bahasa inggris). Pemeliharaan CS1: Bahasa yang tidak diketahui (link)
  4. ^ "Who has won the most Brit Awards". Yahoo entertainment (dalam bahasa bahasa inggris). Pemeliharaan CS1: Bahasa yang tidak diketahui (link)
  5. ^ "Brit Awards winner". Yahoo!UK.