SMA Negeri 1 Manado

sekolah menengah atas di Kota Manado, Sulawesi Utara


SMA Negeri 1 Manado / SMANSA Manado, merupakan salah satu Sekolahsekolah Menengah Atas Negeri di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara, Indonesia. SMA Negeri 1 Manado merupakan salah satu sekolah favorit versi Dinas Pendidikan Nasional yang adaterkenal diadalah Kota Manado di Provinsi Sulawesi Utara

SMA Negeri 1 Manado
Informasi
Didirikan1 November 1950
AkreditasiA ( BAN - SM )
Jurusan atau peminatanBahasa, MIPA dan IPS
Rentang kelasX, XI dan XII
KurikulumKurikulum 2013
Alamat
LokasiJalan Pramuka No. 102, Manado, Sulawesi Utara, Indonesia
Situs webhttp://www.sman01manado.sch.id
Moto
menjalankanNegeri program1 PASCHManado yang ada di pulau Sulawesi yang bekerjasama dengan Pendidikan Jerman dan Kedutaan Besar Jerman

SMA Negeri 1 Manado sudah tidak asing lagi, pasalnya sekolah ini sering mengutus siswa-siswi yang berprestasis dalam berbagai masalah kompetisi baik itu tingkat kota,di provinsi, nasional, dan internasional sehingga sekolah ini mampu mendapat nilai amat baik dari berbagai sumber dan tenaga pengajar di SMA Negeri 1 Manado telah di sertifikasi sebagai guru profesional.

Tercatat pada Tahun Ajaran 2012/2013, di sekolah ini terdapat 91 Guru Tetap dan 8 Staf Tata Usaha, dan lebih dari 30 sampai 45 siswa per kelas. Pada tahun 2007, sekolah ini menggunakan KTSP, yang sebelumnya dengan KBK.

Sejarah sunting

 

SMA Negeri 1 Manado didirikan pertama kali bernama SMA Negeri Bagian BC Manado sesuai Surat Keputusan Ketua K.P.P.K Makassar Nomor: K.428/144/50 tanggal 31 Oktober 1950 lalu terhitung mulai 01 November 1950 dengan Kepala Sekolah H. Ch. Abutan dan Wakil Kepala Sekolah J. R. C. Supit dan Staf Tata Usahanya adalah J. P. G. Sampul . Bagian BC merupakan istilah penjurusan Sekolah Menengah Atas pada waktu itu, yakni Jurusan B (Ilmu Pasti dan Pengetahuan Alam) dan Jurusan C (Ilmu Sosial). Pada saat didirikan jumlah siswa yang ada sebanyak 30 orang ditambah dengan 30 siswa SGA Negeri Manado yang bergabung.

Pada tahun 1956 SMA Negeri Bagian BC Manado membuka filial Amurang yang sekarang menjadi SMA Negeri Amurang dengan Kepala Sekolah waktu itu adalah F. C. Mangindaan. Kemudian tahun 1957 SMA Negeri Bagian BC Manado ketambahan satu jurusan lagi yakni jurusan A (Bahasa) sehingga menjadi SMA Negeri Bagian ABC Manado. Kemudian pada bulan Juli 1959 hingga Desember 1960 Kepala SMA Negeri Bagian ABC Manado dijabat oleh David Mantik dan Wakil Kepala Sekolahnya F. Mandey, BA.

Oleh karena kebutuhan akan pendidikan SMA semakin meningkat, maka SMA Negeri Bagian ABC Manado dibagi menjadi dua yakni SMA Negeri 1 Manado dan SMA Negeri 2 Manado terhitung mulai 01 Agustus 1960 sesuai Surat Keputusan K.P.P.K Makassar Nomor: 361/SK/B.III. Kepala SMA Negeri 1 Manado pada saat itu dijabat oleh Sartono M. D. Dia pernah mengikuti pendidikan bidang studi Ilmu Alam di Amerika Serikat. Kemudian pada tahun 1962 SMA Negeri 1 Manado membuka filial lagi di Kotamobagu yang sekarang bernama SMA Negeri Kotamobagu.

Tanggal 01 Agustus 1960 dijadikanlah hari berdirinya SMA Negeri 1 Manado yang sekarang diperingati sebagai Dies Natalis setiap tahunnya. Selama perjalanan SMA Negeri 1 Manado sejak tahun 1960 telah mengalami beberapa kali penggantian pimpinan sekolah, antara lain:

No Masa Jabatan Pimpinan Sekolah
1. 1960 - 1965 Santo M. D
2. 1965 - 1967 Drs. D. Karinda
3. 1967 - 1971 Drs. U. V. Sondakh
4. 1971 - 1974 Dra. Ny. M. M. W. Supit-Kalalo
5. 1974 - 1982 Drs. H. F. Lalu
6. 1982 - 1995 Ferry Makalew, B.Sc
7. 1995 - 2000 Drs. J. C. Namsa
8. 2000 - 2006 Drs. A. D. N. Mintjelungan MS
9. 2006 - 2007 Dra. Marlyn J. Taroreh
10. 2007 - 2012 Drs. Ferdy Robot
11. 2012 - 2015 Drs. Djeki W. Kojo, M.Mpd
12. 2015 - 2016 Dr. Deysie Lumowa, M.Pd
13. 2017 - Sekarang Dra. Sherly Kalangi, M.Si

Kurikulum sunting

Sistem KBM sunting

Kurikulum yang digunakan sampai tahun ajaran 2013/2014 adalah Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) atau Kurikulum SMA Negeri 1 Manado, artinya kurikulum tersebut disusun atau produk SMA Negeri 1 Manado sendiri. Di mana setiap sekolah diberi kewenangan dari Kementerian Pendidikan Nasional untuk menyusun kurikulum sendiri sesuai dengan potensi dan karakter sekolah.

Sejak tahun 2008, SMA Negeri 1 Manado telah ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan Nasional sebagai Sekolah Program PBKL (Pendidikan Berbasis Keunggulan Lokal). Keunggulan lokal yang dilaksanakan oleh SMA Negeri 1 Manado adalah bidang ICT dan Bahasa Inggris. SMA Negeri 1 Manado juga sebagai Sekolah Model Pembelajaran Bahasa Inggris sejak tahun 2005.

Kerjasama Sekolah sunting

Adapun para siswa diwajibkan untuk memilih salah satu Bahasa Asing yang diminatinya dari 3 Bahasa Asing Pilihan, yaitu: Bahasa Jerman,Bahasa Prancis, dan Bahasa Jepang. Sejak tahun 2010, SMA Negeri 1 Manado telah melaksanakan kerjasama di bidang pendidikan dengan Kedutaan Besar Jerman dan Goethe Institut di Jakarta sebagai salah satu Sekolah Mitra Indonesia-Jerman (Schulen: Partner der Zukunft atau PASCH), di mana MoU-nya telah dilaksanakan pada bulan Juli 2010 yang disaksikan oleh Bapak Wali kota Manado, Harley Mangindaan. SMA Negeri 1 Manado adalah salah satu dari 28 sekolah di Indonesia yang dipilih oleh pemerintah Jerman untuk mengikuti program tersebut. Program Sekolah Mitra ini menyediakan wadah bagi para siswa di seluruh dunia untuk belajar Bahasa Jerman dan mendapatkan Sertifikat Bahasa Jerman dari jenjang A1, A2, hingga B1 (CEFR) agar dapat mengikuti program pertukaran pelajar ke negara tersebut.

Selain memfokuskan diri pada proses kegiatan belajar mengajar di sekolah, kami juga sangat memperhatikan out put atau para lulusan SMA Negeri 1 Manado yakni dengan menjalin kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi ternama di dalam negeri maupun di luar negeri baik melalui MoU maupun tidak. Kerjasama tersebut ada yang melalui jalur beasiswa, jalur prestasi, dll.

Prestasi Sekolah sunting

 

Guru Berprestasi sunting

Beberapa guru SMA Negeri 1 Manado terpilih sebagai guru berprestasi atau guru teladan tingkat Nasional di Jakarta.

Pada tahun 2009-2010 salah seorang guru bahasa Inggris terpilih sebagai peserta International Leaders in Education Program (ILEP 2010) atas nama I Wayan Sumertha, M.Pd, sebagai duta dari Indonesia untuk mengikuti kuliah di Clemson University, South Carolina, Amerika Serikat, sekaligus melaksanakan magang di salah satu sekolah menengah di sana.

Adapun prestasi dan kehormatan secara institusi yang diperoleh oleh SMA Negeri 1 Manado adalah pada bulan Desember 2009 lalu SMA Negeri 1 Manado mendapat kehormatan dikunjungi langsung oleh Wakil Presiden ke-6 Rebuplik Indonesia Bapak Prof. Boediono, melakukan tatap muka dengan guru dan pegawai.

Pada bulan September 2011, SMA Negeri 1 Manado dipercayakan menjadi salah satu sekolah yang menjadi tempat pelaksanaan Olimpiade Sains Nasional (OSN) untuk mata pelajaran Fisika dan Kimia.

Prestasi Siswa sunting

Sejak berdirinya, SMA Negeri 1 Manado telah banyak mengukir prestasi baik di bidang akademik maupun non-akademik, antara lain:

Akademik
No Akademik Kategori Tingkat Deskripsi singkat
1. Olimpiade Sains Nasional (OSN) Akademik
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Perwakilan Sulawesi Utara, Olimpiade Sains Nasional bidang Kimia di Medan tahun 2008.
  • Utusan Sulawesi Utara hampir setiap tahun.
  • Peserta OSK setiap tahun.
  • Peserta OSP setiap tahun.
2. Olimpiade Bahasa Asing
  • Bahasa Jerman
  • Bahasa Inggris
  • Bahasa Jepang
Akademik
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Bahasa Jerman: Mewakili Sulawesi Utara tingkat Nasional di Jakarta sejak tahun 2012 s/d 2015.
  • Bahasa Jepang: Juara 1 Olimpiade Bahasa Jepang tingkat Provinsi tahun 2014.
  • Bahasa Inggris: Mewakili Sulawesi Utara tingkat Nasional setiap tahun.
3. Olimpiade Informatika Akademik
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Mewakili Sulawesi Utara di tingkat Nasional.
4. Duta Bahasa / Duta Baca Akademik
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Duta Bahasa Indonesia Provinsi Sulawesi Utara tahun 2013 Putri atas nama Fillia Mais
  • Wakil II Duta Bahasa Indonesia Provinsi Sulawesi Utara tahun 2013 atas nama Jody Pangau
  • Duta Bahasa Indonesia Provinsi Sulawesi Utara tahun 2014.
  • Finalis Duta Baca tingkat Nasional.
5. Cerdas Cermat
  • UUD 1945 dan TAP MPR RI
  • Pengetahuan Umum
Akademik
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Juara 3 Cerdas Cermat UUD 1945 dan TAP MPR RI tingkat Nasional disaksikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia Bapak SBY.
6. Pertukaran Pelajar Internasional
  • Indonesia - Jerman
  • Indonesia - Jepang
Akademik
  • Internasional
  • Jerman: Summer/Winter Course ke Jerman untuk 2-3 siswa (setiap tahun).
  • Jepang: Peserta Pertukaran Pelajar mewakili Sulawesi Utara ke Jepang.
Non-akademik
No Prestasi Kategori Tingkat Deskripsi singkat
1. Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Pengembangan Diri
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Utusan Sulawesi Utara yang bertugas di Istana Merdeka tahun 2013.
  • Paskibraka Sulawesi Utara dan pembawa baki. (setiap 17 Agustus)
2. Program Siswa Teladan (Sistel) Pengembangan Diri
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Sering mengikuti Program sistel dan sempat mewakili Sulawesi Utara di tingkat Nasional.
3. Paduan Suara / Choir Kesenian
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Internasional
  • Gold Medal di Penabur National Choir Festival tahun 2013
  • Gold Medal di ajang AFF Singapura tahun 2014.
4. Tarian Daerah dan Modern Dance Kesenian
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Utusan Sulawesi Utara di tingkat Nasional.
5. Theater Kesenian
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Utusan Sulawesi Utara di tingkat Nasional.
6. Tim Basket Olahraga
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Tim Kuat Sulawesi Utara dan sempat mewakili Sulawesi Utara di tingkat Nasional.
7. Tim Voli Olahraga
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Selalu menjadi tim andalan Sulawesi Utara di tingkat Nasional.
8. Karate Olahraga
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Membawa nama Sulawesi Utara di tingkat Nasional.
9. Bridge Olahraga
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Peserta O2SN setiap tahun.
  • Membawa nama Sulawesi Utara di tingkat Nasional.
10. Pramuka Pengembangan Diri
  • Kota
  • Provinsi
  • Nasional
  • Internasional
  • Membawa nama Kota Manado di tingkat Sulawesi Utara.
  • Membawa nama Sulawesi Utara di tingkat Nasional.
  • Membawa nama Indonesia di Singapura tahun 2014.
  • Membawa nama Indonesia di ajang World Scout Jamboree di Kirarahama, Jepang
11. Palang Merah Remaja (PMR) Pengembangan Diri dan Medis
  • Kota
  • Provinsi
  • Juara 1 L2P3KM FK UNSRAT tingkat Sulawesi Utara tahun 2012.
  • Juara 2 L2P3KM FK UNSRAT tingkat Sulawesi Utara tahun 2013.
  • Juara 1-3 dan Sekolah Terbaik FK UNSRAT setiap tahun.
12. Pusat Informasi dan Konseling Remaja ( PIK-R) Konseling dan Pengembangan Diri
  • Nasional
  • Provinsi
  • Kota
  • Kontingen Sulawesi Utara di tingkat Nasional ajang Kreativitas GENRE 2018
  • Kontingen Sulawesi Utara di tingkat Provinsi ajang Kreativitas GENRE 2018 dan 2019
  • Duta GENRE kota Manado 2019
  • Kontingen Sulawesi Utara di Tingkat Nasional Pertemuan PIK-R se- Indonesia bersama Presiden Joko Widodo dalam acara HARGANAS ke-25 atas nama Muh. Rahjay Pelengkahu

Alumni Terkemuka sunting

Fasilitas sunting

Berbagai fasilitas dimiliki SMA Negeri 1 Manado antara lain

No Fasilitas Status Bobot
1. Ruang Kelas Akselerasi / Acceleration Program (ACI) Nonaktif 2
2. Ruang Kelas Program PASCH Aktif 1
3. Ruang Kelas Regular Aktif 48
4. Perpustakaan Sekolah Aktif 1
5. Laboratorium Komputer Aktif 1
6. Laboratorium Biologi Nonaktif
7. Laboratorium Fisika Nonaktif
8. Laboratorium Kimia Nonaktif
9. Ruang Keterampilan dan Musik Aktif 1
11. Ruang ROHIS (Agama Islam) Aktif 1
12. Ruang Tim Evanglisasi (Agama Kristen) Nonaktif
10. Ruang Tim Selebrasi (Agama Katolik) Nonaktif
13. Ruang OSIS Aktif 1
14. Ruang UKS dan PMR Aktif 1
15. Ruang Guru Aktif 1
16. Ruang Kepala Sekolah Aktif 1
17. Ruang Sekretariat Aktif 1
18. Ruang Tata Usaha Aktif 1
19. Ruang Koperasi Aktif 1
20. Ruang BP / BK Aktif 1
21. Kantin Sekolah Aktif 5
22. Toilet Sekolah Aktif 3
23. Tempat Pengomposan Aktif 1
24. Bank Sampah Aktif 1
25. Green House Aktif 1
26. Taman Belajar Aktif 1
27. Sporthall Tertutup Aktif 1
28. Koneksi Internet WiFi Sekolah dan IndiSchool Telkomsel Aktif 2
29. Ruang Smansa English Community Aktif 1
30. Ruang PIK-R CITRA Aktif 1