Masjid Selvili

masjid di Yunani

Masjid Selvili (bahasa Yunani: Σελβιλί Τζαμί; bahasa Turki: Selvili Camii) atau yang lebih dikenal dengan Masjid Rusak (bahasa Yunani: Σπασμένο Τζαμί) adalah sebuah bangunan bekas masjid peninggalan Kesultanan Utsmaniyah yang berada di kota Komotini, Provinsi Makedonia Timur–Trakia, Yunani. Masjid ini dari masa pembangunannya hingga sekarang dibiarkan tidak dilestarikan dalam bentuk apa pun, dalam tanda kutip hanya minaretnya saja yang bertahan.[1]

Masjid Selvili
Σελβιλί Τζαμί
Penampakan minaret masjid Selvili
Agama
AfiliasiIslamSunni
ProvinsiMakedonia Timur–Trakia
Lokasi
LokasiKomotini
Negara Yunani
Arsitektur
TipeMasjid
Gaya arsitekturTurki
DidirikanAbad ke-19
Menara1

Saat ini, satu-satunya yang tersisa dari masjid ini ialah minaretnya, yang setengah lainnya hancur.[2][3] Kemudian pada tanggal 7 Januari 2019, Panitia Pengurus Properti Muslim Komotini menyelesaikan pendaftaran masjid ini seluas 472 m² di Kantor Kadastral Komotini untuk menetapkannya sebagai museum sejarah.[3]

Referensi

sunting
  1. ^ "Mosques in Western Thrace". Western Thrace Minority University Graduates Association. Organization for Security and Co-operation in Europe. 2009-07-10. hlm. 8. Diakses tanggal 2012-07-17. 
  2. ^ "Mosques in Western Thrace". Western Thrace Minority University Graduates Association. Organization for Security and Co-operation in Europe. 2009-07-10. hlm. 8. Diakses tanggal 2012-07-17. 
  3. ^ a b 2015-2020: The executed projects by the Management Commitee of the Muslim Property of Komotini (PDF). The Management Committee of the Muslim Property of Komotini. 2020. hlm. 36, 115. 

Pranala luar

sunting