Janggi atau catur Korea merupakan permainan dari korea yang dimainkan oleh dua orang dan termasuk dalam permainan papan berstrategi sekelompok dengan catur, shogi dari Jepang, dan xiangqi dari Tiongkok.

Janggi
Posisi awal Janggi
GenrePermainan papan
Permainan strategi abstrak
Jumlah pemain2
Waktu persiapan< 1 menit
Waktu permainanDari 20 menit sampai beberapa jam
Kesempatan acakTidak ada
Keterampilan yang dibutuhkanStrategi dan taktik
SinonimChanggi
Janki
Catur Korea
Janggi
Hangul
장기
Hanja
將棋
Alih Aksarajanggi
McCune–Reischauerchanggi

Permainan ini menggunakan bidak-bidak, mirip dengan catur. Terdapat bidak raja, patih, gajah, kuda, benteng, dan prajurit. Bidak raja dalam catur Tiongkok hanya bisa dijalankan di empat kotak, konon sesuai dengan fungsi raja yang boleh keluar di lingkungan istana saja. Bidak gajah dijalankan di kotak empat miring. Bidak kuda, benteng, dan prajurit langkahnya hampir sama dengan catur biasa.

Perbedaan antara Janggi dengan Xiangqi sunting

  • Jendral (dalam catur barat disebut raja) pada xiangqi dimulai dari baris paling belakang, sedangkan janggi dimulai dari baris ke-2 dari belakang.
  • Pada xiangqi, tidak diperbolehkan jendral bertemu dengan jendral, sedangkan pada Janggi jika jendral bertemu dengan jendral, maka pemain yang sedang mendapat giliran harus segera memindahkan jendralnya dan jika tidak memindahkannya maka ada terjadi hasil remis (imbang).