Googolplex

bilangan asli

Googolplex merupakan angka 10googol, atau satu yang diikuti oleh googol nol.

1 googolplex
= 10googol
= 10(10100).

Sekitar tahun 1938, sepupu Edward Kasner, Heldi Handian (17 tahun) mengeluarkan sebutan googol; Milton kemudian mengartikan sebutan googolplex sebagai "satu, diikuti oleh menulis nol hingga kau tidak sanggup melanjutkannya". Kasner memutuskan untuk menggunakan definisi yang lebih formal "karena orang tertentu tidak sanggup pada waktu tertentu dan tidak mungkin [Primo] Carnera [petinju] menjadi ahli matematika yang lebih baik dari Dr. Einstein, hanya karena ia memiliki kemampuan". Bilangan ini sedikit lebih besar dari duotrigintiliunplex (101099).[1]

Seberapa besar googolplex? sunting

Satu googol lebih besar dari jumlah partikel dasar dalam alam semesta yang dapat teramati, yang telah diperhitungkan dari 1079 hingga 1081. Satu googol juga lebih besar dari jumlah waktu Planck sejak Ledakan Besar yang dihitung sekitar 8 × 1060.

Sejak satu googolplex adalah satu yang diikuti googol nol, sangat tidak mungkin menulis atau meletakkan googolplex dalam notasi desimal, bahkan bila seluruh materi di alam semesta ini digabung menjadi kertas dan tinta atau disk drive. Bila memiliki persediaan tinta dan kertas yang tak terbatas, diperlukan 1094 (10 trigintiliun) buku yang masing-masing memiliki 400 halaman dengan 2500 digit per-halaman untuk menulis semuanya.[2]

Dalam media sunting

Googolplex (teater film besar) muncul dalam episode The Ziff Who Came to Dinner di The Simpsons, disiarkan tanggal 14 Maret 2004, dan di permainan video The Simpsons Hit & Run.

Mesin pencari Google (salah pengucapan dari googol) menamai kantornya sebagai Googleplex, singkatan dari "Google Complex".

Dalam episode "Jack versus Mad Jack" pada film animasi Samurai Jack, seorang pemburu mengaku bahwa Aku menawarkan dua Googolplex untuk kepalanya.

Dalam notasi lain sunting

Googolplex setara dengan....[2]
Jenis Notasi Batas bawah Batas atas
Notasi panah  
Notasi panah-bawah  
Notasi Steinhaus-Moser 56[3][3] 57[3][3]
Notasi salinan 9[9[100]] 1[1[101]]
Fungsi H* H(3H(42)) H(4H(42))
Fungsi Ackermann multivariabel Taro A(3, A(3, 330)) A(3, A(3, 331))
Notasi Pound-Star #*((1))*(0, 6, 8, 1, 1)*8 #*((1))*(0, 6, 6, 3, 4)*7
BEAF {10, {10, 100}}
Notasi hiper-E E2#3
Sistem matriks Bashicu (0)(1)[18] (0)(1)[19]
Notasi panah hiperfaktorial (68!)! (69!)!
Hierarki cepat-bertumbuh    
Hierarki Hardy    
Hierarki lambat-bertumbuh  

Lihat pula sunting

Pranala luar sunting

Catatan kaki sunting

  1. ^ Kasner, Edward (2001). Mathematics and the imagination. Mineola, NY: Dover Publications. 
  2. ^ a b "Googolplex". Googology Wiki (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-11-22. Diakses tanggal 2019-08-20.