Daing, Tuyô, atau Bilad (secara harfiah berarti dikeringkan matahari) adalah ikan kering dari Filipina.[1] Ikan yang disiapkan untuk daing umumnya dibelek menjadi dua bagian, dibersihkan isi perutnya, digarami, baru kemudian dikeringkan. Ada juga jenis yang dibuat tanpa tulang yang dihilangkan tulangnya sebelum proses pengeringan.[2] Hal itu sebenarnya adalah suatu teknik pengawetan, sebagimana penggaraman dapat menghambat pertumbuhan bakteri, memungkinkan ikan untuk disimpan dalam jangka waktu yang lama.[3][4]

Daing
Nama lainBilad, Tuyô, Pinikas
Tempat asalFilipina
VariasiLabtingaw, Lamayo
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Salah satu jenis daing yang dikenal sebagai labtingaw menggunakan lebih sedikit garam dan dikeringkan dalam jangka waktu yang lebih pendek (hanya beberapa jam). Ikan kering daing yang dihasilkan dari proses ini lebih lembap dan berdaging daripada daing biasanya.[5] Daing jenis lainnya, lamayo, tidak melalui proses pengeringan sama sekali. Ikan lamayo, begitu dibersihkan akan dilumuri cuka, bawang putih dan bumbu-bumbu lainnya dan kemudian digoreng.[6]

Lihat juga sunting

Catatan kaki sunting

  1. ^ "Philippine Dried Fish". CloveGarden. Diakses tanggal November 1, 2014. 
  2. ^ Phillipino seafarers traditionally prepare this dish by drying it in the ships funnel, thus providing a pleasent smell in the engine room. Marketman (September 28, 2005). "Buwad / Daing / Dried Fish". Market Manila. Diakses tanggal November 1, 2014. 
  3. ^ "How to Make Salted Dried Fish (Daing)". Pinoybisnes.com. November 15, 2009. Diakses tanggal November 1, 2014. 
  4. ^ "How to Start a Salted Dried Split Fish (Daing) Business". Business Diary. September 21, 2011. Diakses tanggal November 1, 2014. 
  5. ^ Marketman (March 11, 2014). "Three Ways with Danggit — Version 2: Labtingaw". Market Manila. Diakses tanggal November 1, 2014. 
  6. ^ Marketman (March 10, 2014). "Three Ways with Danggit — Version 1: Lamayo". Market Manila. Diakses tanggal November 1, 2014.