Koordinat: 6°43′S 108°34′E / 6.717°S 108.567°E / -6.717; 108.567

Bom Cirebon 2011 adalah peristiwa ledakan bom bunuh diri di masjid yang berada di Markas Kepolisian Resor Cirebon Kota (Ciko) yang terjadi pada pukul 12.15 WIB, Jumat 15 April 2011.[3][4] Peristiwa ini mengakibatkan 25 orang terluka termasuk Kapolres Cirebon Kota.[2] Bom yang meledak di Mapolres Cirebon Kota ini merupakan bom bunuh diri yang menyebabkan sang pelaku tewas.[5]

Bom Cirebon 2011
LokasiCirebon, Indonesia
TanggalJumat, 15 April 2011
12.15 WIB – (UTC+7)
SasaranMasjid Az-Zikra,
Markas Kepolisian Resor Cirebon Kota, Jawa Barat
Jenis serangan
Bom bunuh diri[1]
Korban tewas
1 orang[1]
Korban luka
25 orang[2]

Bom meledak ketika salat Jumat akan dimulai sekitar pukul 12.15 WIB yang terdengar hingga radius 2 kilometer.[6] Bom yang meledak di dalam Masjid menyebabkan 25 orang jama'ah salat Jumat terluka.[7] Korban luka-luka dibawa ke rumah sakit Pelabuhan Cirebon dan RS Tentara Cermai Cirebon.[6]

Referensi sunting