Air Macau

perusahaan asal Tiongkok


Air Macau Company Limited (Hanzi: 澳門航空股份公司) adalah maskapai penerbangan nasional Makau. Maskapai ini melakukan penerbangan di Republik Rakyat Tiongkok, Jepang, Korea Selatan, Singapura, Indonesia, Thailand, Taiwan and Vietnam, dari hub di Bandar Udara Internasional Makau.

Air Macau
澳門航空
IATA ICAO Kode panggil
NX AMU AIR MACAU
Didirikan13 September 1994; 29 tahun lalu (1994-09-13)
Mulai beroperasi9 November 1995; 28 tahun lalu (1995-11-09)
PenghubungBandar Udara Internasional Makau
Program penumpang setiaPhoenix Miles
Armada22
Tujuan24
Perusahaan indukAir China (66.9%)
Kantor pusatMakau
Tokoh utama
Karyawan1,279 (31 Maret 2016)
Situs webwww.airmacau.com.mo

Sejarah sunting

Maskapai ini didirikan pada 13 September 1994,[1] dan memulai layanan penerbangan komersial pada 9 November 1995, dengan penerbangan dari Makau menuju Beijing dan Shanghai. Sebelum 1995, tidak ada layanan penerbangan menuju Makau sejak 1962 selain layanan helikopter.

Pada tahun 1999, Maskapai ini memiliki 1.1 juta penumpang setiap tahunnya, dengan 80% di antaranya berasal dari kota Kaohsiung dan Taipei di Republik Taiwan.[2]

Pada tahun 2006, Air Macau dimiliki oleh China National Aviation Holding (51%), TAP Air Portugal (20%), STDM (14%), EVA Air (5%), Pemerintah Makau (5%) dan investor asal Makau (5%). Pada 2009 dua perusahaan yang dikontrol oleh Edmund Ho, the Kepala Eksekutif Makau menjual saham gabungan 1.25% kepada Air China untuk jumlah yang dirahasiakan.[3] Pada 2010 TAP menjual sahamnya kepada Air China.[4]

  1. ^ "Air Macau Company Limited: Private Company Information - Bloomberg". www.bloomberg.com. Diakses tanggal 2017-11-20. 
  2. ^ Cheng, Allen T. (1999-12-24). "Fairweather Friends". Asia Week. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2001-01-28. Diakses tanggal 2017-09-12. 
  3. ^ "Air China Buys 1.25% Air Macau Stake". Macau Daily Times. 2009-07-19. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-02-25.  ()
  4. ^ "Portuguese carrier offloads Air Macau stake." Macau Business. Posted April 29, 2010. Issue 7 (7/2006). Retrieved on April 28, 2013. (Archive)