Félix Édouard Justin Émile Borel (bahasa Prancis: [bɔʁɛl]) (7 Januari 1871 – 3 Februari 1956)[1] adalah seorang matematikawan[2] dan politikus Prancis.

Émile Borel
Émile Borel (1932)
Lahir(1871-01-07)7 Januari 1871
Saint-Affrique, Prancis
Meninggal3 Februari 1956(1956-02-03) (umur 85)
Paris, Prancis
KebangsaanPrancis
AlmamaterÉcole Normale Supérieure Paris
Karier ilmiah
BidangMatematika, politik
InstitusiUniversity of Paris
Pembimbing doktoralGaston Darboux
Mahasiswa doktoralPaul Dienes
Henri Lebesgue
Paul Montel
Georges Valiron

Borel lahir di Saint-Affrique, Aveyron. Bersama René-Louis Baire dan Henri Lebesgue, ia adalah salah satu perintis teori ukuran dan penerapannya pada teori probabilitas. Konsep himpunan Borel diberi nama sebagai bentuk penghormatan untuk Borel. Salah satu bukunya tentang probabilitas memperkenalkan eksperimen pikiran unik bernama teorema monyet tak hingga. Ia juga menerbitkan beberapa karya tulis (1921–27) yang mendefinsiikan permainan strategi untuk pertama kalinya.[3]

Tahun 1913 dan 1914, ia menutup celah antara geometri hiperbola dan relativitas istimewa melalui karya eksposisinya.

Pada 1920-an sampai 1940-an, Borel aktif di dunia politik. Tahun 1922, ia mendirikan ISUP, sekolah statistika tertua di Prancis. Sejak 1924 sampai 1936, ia menjadi anggota Majelis Nasional Prancis. Tahun 1925, ia diangkat sebagai Menteri Kelautan di pemerintahan Paul Painlevé, sesama matematikawan. Pada Perang Dunia II, ia ambil bagian dalam Pemberontakan Prancis.

Borel meninggal dunia di Paris tahun 1956.

Selain Centre Émile Borel di Institut Henri Poincaré, Paris, dan kawah di Bulan, temuan-temuan matematika berikut dinamakan sesuai nama dirinya:

Borel juga mendeskripsikan model poker yang disebut La Relance dalam bukunya tahun 1938, Applications de la théorie des probabilités aux Jeux de Hasard.[4]

Artikel sunting

Referensi sunting

  1. ^ May, Kenneth (1970–80). "Borel, Émile". Dictionary of Scientific Biography. 2. New York: Charles Scribner's Sons. hlm. 302–305. ISBN 0684101149. 
  2. ^ Émile Borel's biography - Université Lille Nord de France
  3. ^ "Émile Borel," Encyclopædia Britannica
  4. ^ Émile Borel and Jean Ville. Applications de la théorie des probabilités aux jeux de hasard. Gauthier-Vilars, 1938

Pranala luar sunting